Beraktivitas di luar ruangan memang menyenangkan, kita bisa melepas penat, sekaligus berolahraga dan melakukan aktivitas lainnya yang menyenangkan. Tapi ingat, jangan sampai kamu lengah, karena terlalu asyik sampai lupa kulit terbakar dan akhirnya jadi gosong. Memang mau?
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk melindungi kulit dari sengatan sinar matahari ketika di alam terbuka. Dilansir dalam lama genius beauty, berikut merupakan beberapa trik melindungi kulit dari sengatan sinar matahari ketika berada di alam terbuka.
Pakaian tangan panjang
Ketika kamu beraktivitas di luar ruangan di bawah terik matahari, ada baiknya kamu gunakan pakaian bertangan panjang, dan celana panjang. Cara ini cukup efektif untuk melindungi tubuh dari ganasnya sinar matahari. Selain itu, perhatikan juga bahan dan warna pakaian yang kamu gunakan. Usahakan pakaian tersebut berbahan lembut, mudah menyerap keringat, dan jangan menggunakan warna gelap.
Pakai topi
Tubuh sudah di lindungi, jangan lupakan juga wajah dan kepala. Untuk itu, menggunakan topi merupakan hal yang wajib kamu lakukan. Banyak pilihan topi yang bisa kamu gunakan, dari mulai topi bergaya westren, casual, modern, sporty atau adventur. Selama topi tersebut mampu melindungi wajah dari terpaan sinar matahari secara langsung, maka topi tersebut bisa kau gunakan.
Pakai tabir surya
Sebelum beraktivitas, jangan lupa oleskan tabir surya SPF 30 secara merata demi melindungi kulit dari sengatan sinar matahari. Untuk hasil maksimal, kamu bisa oleskan tabir surya ini setiap 2 jam sekali. Selain itu, sangat direkomendasikan untuk menggunakan tabir surya yang berbahan dasar air dan bahan-bahan alami lainnya.
Banyak minum air putih
Ketika beraktivitas di luar ruangan, sudah dipastikan kamu akan keluar banyak keringat. Untuk menggantikan semua cairan tubuh tersebut, sebaiknya sediakan perbekalan air putih yang cukup. Jika memang memungkinkan, kamu bisa menyediakan juga air kelapa muda asli sebagai cairan isotonik yang mampu menggantikan cairan tubuh dengan cepat. Ingat, yang langsung dari kelapanya ya!
Selain itu, jangan lupakan juga selalu mengonsumsi Ever E250 yang mengandung bahan-bahan alami dan terbukti mampu menutrisi kulit dengan maksimal. Rutin mengonsumsi Ever E250, kulit kamu akan selalu terjaga kelembabannya, tetap elastis, dan selalu terlihat awet muda.