Berbicara masalah bakteri, ternyata ada banyak sekali bakteri yang wajib kamu waspadai. Bahkan beberapa bakteri tersebut diklaim sangat berbahaya tidak hanya bagi kesehatan tubuhmu, tapi sangat berbahaya juga bagi kesehatan kulitmu.
Seperti dilansir dalam livingstrong, FDA telah merinci beberapa bakteri yang wajib kamu waspadai. Mereka bisa hidup dimana saja, bahkan dari benda-benda yang tergolong dekat dengan wanita, termasuk produk makeup dan lainnya.
Nah ever Ladies, agar kamu nggak mengalami masalah infeksi bakteri-bakteri tersebut, berikut merupakan jenis bakteri yang sangat berbahaya bagi kesehatan kulit, dan dari mana habitat aslinya.
Staphylococcus epidermis
Wanita yang akrab dengan perlengkapan makeup, seperti eyeshadows, lipstik dan eyeliner, tanpa disadari akan akrab juga dengan bakteri yang satu ini. Bakteri ini cenderung pasif dan bisa hidup lama di permukaan kulit kita.
Walaupun begitu, bukan berarti bakteri ini nggak berbahaya lho. Kalau sampai menginfeksi tubuh, bakteri ini akan menyebabkan beberapa masalah yang cukup serius karena akan langsung menyerang sistem imun. Yang paling mengerikan, bakteri ini kebal antibiotik lho!
Staphylococcus warneri
Bakteri yang termasuk keluarga Staphylococcus ini cukup banyak menghuni kulit manusia dan hewan. Habitat aslinya berada di alam bebas, dan bisa muncul dalam produk makeup, aksesoris fashion dan bisa bertahan lama hidup di kulit kita.
Staphylococcus warneri sendiri termasuk dalam golongan bakteri yang cukup berbahaya. Jika dibiarkan, bakteri ini akan menyebabkan banyak masalah kulit, hingga akhirnya menusuk ke dalam tubuh untuk menyerang jantungmu.
Pseudomonas aeruginosa
Habitat asli bakteri ini adalah air, tanah dan beberapa produk makeup, seperti sikat maskara. Bakteri yang satu ini tergolong berbahaya lho. Jika sudah menginfeksi, bisa menimbulkan peradangan yang cukup parah, kulit kemerahan dan lainnya.
Pseudomonas aeruginosa termasuk dalam golongan bakteri yang agresif. Dia akan menempel di sikat maskara, kemudian masuk ke dalam tubuh lewat membran mata. Bahkan dalam beberapa kasus, bakteri ini pernah menyebabkan gagal ginjal lho!
Selain 3 bakteri tersebut, masih banyak bakteri lainnya yang wajib kamu waspadai. Yang lebih mengerikan, mereka bisa hidup dalam produk kosmetik lho, sebut saja Methicillin-resistant staphylococcus aureus yang hidup dalam produk makeup kadalwarsa.
Maka dari itu, sebisa mungkin kamu wajib menjaga kebersihan kulit dan produk-produk makeup yang biasa kamu gunakan. So, lebih waspada lagi ya ever Ladies!