Walaupun rasanya pahit, pare termasuk dalam deretan sayuran yang cukup banyak penggemarnya. Tidak hanya itu, sayuran berwarna hijau mengkilat ini pun mengandung sejumlah khasiat, dari mulai untuk diet, menjaga kesehatan hinga membantu membuat kulit dan rambut tetap cantik.
Dilansir dalam boldsky, pare merupakan sayuran dengan kandungan nutrisi yang cukup lengkap, dari mulai zat besi, magnesium, vitamin C, kalium dan lainnya. Tidak hanya itu, kandungan antioksidan dalam pare pun sangat tinggi, yang efektif membebaskan kulit dari serangan radikal bebas.
Menurut Dr. Simran Saini, peneliti sekaligus pakar kesehatan dari Fortis Hospital di New Delhi, kandungan antioksidan dalam pare tergolong yang tertinggi dari semua jenis sayuran. Selain itu, pare pun mengandung vitamin A dan vitamin C yang tergolong tinggi.
Hal inilah yang membuat pare efektif mengatasi masalah penuaan dini dan mengurangi keriput. Tidak hanya itu, pare pun efektif mengurangi jerawat, mampu mengobati eksim, psoriasis dan mampu melindungi kulit dari sengatan sinar UV.
Lebih lanjut lagi, Dr. Simran menyebut jika kandungan vitamin A, C, Biotin dan Zinc dalam pare, efektif memberi kilau pada rambut, mampu mengatasi masalah kerontokan rambut, mengatasi ketombe rambut bercabang, dan menghalau rasa gatal di kulit kepala.
Manfaat lainnya, pare efektif mengurangi uban, rambut kasar, dan lainnya. Dengan segala khasiatnya, wajar jika pare masuk dalam kategori sayuran super yang baik untuk menjaga kesehatan dan kecantikan.
Bagaimana cara menggunakannya?
Untuk kesehatan dan kecantikan kulit, ever Ladies bisa menggunakan pare sebagai konsumsi harian, bisa diolah menjadi jus atau dijadikan bahan sayur. Tapi ingat, sebaiknya pare diolah dengan cara dikukus atau direbus saja agar khasiatnya lebih maksimal.
Untuk rambut, ever Ladies bisa membuat masker rambut dengan tambahan 1-2 softcapsule everE250 (diambil isinya saja). Kandungan vitamin E 250 IU vitamin E d – α – Tocopherol tunggal di dalamnya, yang efektif menyempurnakan perawatan rambut ever Ladies. Setelah tercampur, gunakan sebagai masker rambut.
Agar lebih maksimal, sebaiknya lakukan perawatan ini 1-2 kali dalam seminggu. Gimana, mudah bukan? Selamat mencoba ever Ladies!